Sambut Card Pack terbaru dari Shadowverse, Fortune’s Hand!

0
shadowverse fortune's hands

Gim Shadowverse selalu kedatangan card pack terbaru setiap 3 bulan sekali. Kali ini, card pack terbaru dari gim ini bernama “Fortune’s Hand” dan akan dirilis pada 29 Juni 2020. Card pack kali ini bertemakan Kartu Tarot dan seperti biasa, card pack ini berisi 114 kartu dan 2 kartu alternate leader baru yang bisa didapatkan dalam gacha-nya. Tentu saja fase perilisannya akan dibagi menjadi dua, yaitu ekspansi utama dengan isi 99 kartu (termasuk 2 kartu alternate leader) dan ekspansi mini yang akan dirilis di bulan Agustus nanti.

Dalam card pack Fortune’s Hands, kali ini Shadowverse mengusung tema kartu Tarot, yang umumnya dikenal sebagai kartu ramalan atau penentu nasib. Lantas bagaimana jika kartu Tarot diimplementasikan di gim Shadowverse? Tentu menjadi sebuah hal baru di gim ini karena efek-efek dari kartu Legendary yang mengusung Kartu Tarot memiliki efek yang sangat unik dibandingkan dengan kartu Legendary yang ada sebelumnya.

Dalam update card pack ini Shadowverse menambahkan mekanik terbaru, yaitu “Rally”. Efek ini akan aktif jika jumlah Follower masuk ke dalam arena itu sama atau lebih dari nilai Value. Efek ini sangat cocok class yang men-summon Followers secara terus-menerus, sehingga kartu yang memiliki efek Rally lebih cepat diaktifkan.

Berikut beberapa informasi kartu yang telah dibocorkan di website Shadowverse.

Sebagai penutup artikel kali ini, Cygames merupakan salah satu game developer yang sangat murah hati. Menyambut perilisan setiap card pack terbarunya, semua pemain baik pemain lama maupun pemain baru gim Shadowverse akan mendapatkan 10 pack gratis dari card pack terbarunya, di luar dari 40 pack gratis dari 4 ekspansi terakhir sebelumnya. Jadi, bagi pemain baru yang ingin mulai bermain Shadowverse, #Kaoreaders bisa langsung mencoba membuat deck yang berisi kartu dengan rarity tertinggi pada saat baru memulai bermain gimnya. Sementara itu untuk pemain lama alias veteran, persiapkan rupies dan crystal anda untuk bereksperimen dengan kartu-kartu baru dalam card pack  “Fortune’s Hand” ini!

KAORI Newsline

Artikel sebelumnyaUlasan Komik The Voice of Your Heart: Pilih Perasaan atau Persahabatan?
Artikel selanjutnyaIntip Indahnya Video Pendek dari MSV Pictures Ini
Farrenswolf
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Nulla nec lectus volutpat, sollicitudin risus sed, eleifend libero. Phasellus viverra nunc id sapien ultrices, nec eleifend lacus elementum. Aliquam a mauris mauris. Sed tincidunt, ipsum ut cursus vestibulum, neque orci vestibulum quam, nec convallis nisl ex ac nisi. Integer varius, augue ut euismod posuere, mi quam iaculis nisi, vel fringilla tellus nisl id augue. Quisque lacinia lorem sit amet lorem varius, id porttitor lacus bibendum. Donec magna neque, dictum vitae mattis ut, tincidunt congue neque. Integer malesuada metus vitae risus egestas congue quis in enim. Maecenas accumsan molestie felis a tristique. In venenatis ligula urna, a bibendum justo sodales a. Quisque faucibus maximus tellus, ac convallis risus vehicula quis. Aliquam mollis congue ullamcorper. Ut blandit elit eu fermentum fringilla.

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses