Elex Media Akan Menerbitkan Tokyo Revengers di Indonesia

0
elex media

Penerbit Elex Media tengah berupaya untuk menerbitkan komik Tokyo Revengers ke Indonesia. Dilansir melalui akun twitter resmi editornya, mereka telah berhasil mendapatkan lisensi dari komik tersebut. Meskipun begitu, belum ada pengumuman lebih lanjut kapan kiranya komik tersebut akan diterbitkan di Indonesia.

Tokyo Revengers merupakan komik yang dibuat oleh Ken Wakui. Dalam komik ini dikisahkan mengenai kisah perjalanan waktu Takemichi dalam merubah nasibnya dan orang yang ia cintai. Komik yang juga populer dengan kisah sepak terjang geng Tokyo Manji ini sendiri telah diadaptasi menjadi anime, di mana animenya cukup populer di Indonesia setelah ditayangkan secara resmi di Muse Indonesia.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.