KADOKAWA Game Linkage pada Jumat (1/9) mengumumkan bahwa mereka akan memulai proyek VTuber baru khusus game dengan nama Lethal Plan (りーさるぷらん).
Untuk memulai proyek ini, Kadokawa telah memulai audisi untuk talenta VTuber. Selain itu, sebuah saluran YouTube yang mengkhususkan diri dalam fighting game, yang disebut ‘Fighting Game Channel’ (格ゲーチャンネル), juga ikut dibuka pada hari ini.
Lethal Plan diciptakan dengan tujuan agar fighting game khususnya dari seri Street Fighter dan Tekken, dikenal oleh “lebih banyak orang” melalui VTuber. Tujuan dari proyek ini adalah “membuat lebih banyak orang menyadari permainan pertarungan.”
Dalam proyek ini, tiga talent perempuan akan dipilih untuk menjadi VTuber dengan desain yang cocok dengan kepribadian masing-masing. Desainnya sendiri dibuat oleh Konomi Higuchi, yang juga menggarapilustrasi karakter dan visual utama fighting game BLAZBLUE CROSS TAG BATTLE.
Selain itu, melalui kolaborasi dengan media game seperti Famitsu dan Dengeki, serta berkolaborasi dengan Sako dan Ryusei, yang merupakan bagian dari grup fighting game FAV gaming, Lethal Plan diharapkan bisa meningkatkan semangat dan antusiasme masyarakat dalam dunia fighting game dan menyediakan alternatif konten baru.
Rekrutmen Lethal Plan terbuka bagi semua warga negara Jepang dengan usia di atas 18 tahun, memiliki ketertarikan terhadap fighting game, dan bersedia mengikuti syarat-syarat rekrutment yang berlaku. Apabila Anda memenuhi syarat, silakan dapat langsung bergabung untuk melakukan pendaftaran di situs resminya.
KAORI Newsline | PR Times