Jadwal Debut Anime Gamers! Telah Diumumkan

0
© Aoi na · Sennin · KADOKAWA Fantasia Bunko publishing / gamers! Production Committee

Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, novel asal Jepang karya Sekina Aoi, Gamers! akan diadaptasi menjadi anime. Rencananya anime ini akan memulai debutnya di Jepang pada bulan Juli 2017 mendatang sebanyak 12 episode.

Kini diumumkanlah bahwasanya anime ini akan memulai debutnya di Jepang pada 13 Juli 2017 mendatang.

Manabu Okamoto akan menyutradarai anime ini di PINE JAM. Hiroki Uchida akan menangani naskahnya, dan Tensho Sato akan menangani desain karakternya.

Lagu pembuka dari anime ini akan dibawakan oleh Hisako Kanemoto, Manaka Iwami dan Rumi Oobuko sedangkan lagu penutup akan dibawakan oleh Luce Twinkle Wink☆

Anime Gamers! diproduksi oleh studio PINE JAM dengan mendapuk Manabu Okamoto sebagai sutradara. Hiroki Uchida akan menangani naskahnya, dan Tensho Sato akan mengerjakan desain karakternya.

© Aoi na · Sennin · KADOKAWA Fantasia Bunko publishing / gamers! Production Committee

Diangkat dari novel karya Sekina Aoi, dengan ilustrasi oleh Saboten, seri ini berkisah mengenai anak SMA yang bermain game. Karakter utamanya adalah Keiya Amano yang senang bermain game, Karen Tendo sang ketua ekskul game (dan sekilas mengingatkan akan Chizuru-nya Ichizon), Chiaki Hoshinomori yang sering mencari keributan, dan Tasuku Uehara yang mengaku sebagai seorang riajuu namun diam-diam juga bermain game.

Novel ini juga telah diangkat menjadi seri komik yang terbit di majalah komik Dragon Age.

KAORI Newsline | Courtesy of Presepe & ANN

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.