Saksikan Anime MUNTO di YouTube

0
kyoto animation

Kyoto Animation akan merilis ulang salah satu anime lawas mereka, yakni MUNTO, kali ini dalam format Blu-ray pada tanggal 22 Desember 2021 mendatang. Untuk merayakan perilisan ini, Kyoto Animation juga turut merilis sejumlah episode awal anime ini di YouTube, untuk bisa disaksikan hingga tanggal 4 Januari 2022. Saksikan episodenya berikut ini:

https://youtu.be/CjDtn1IFMlk

https://youtu.be/38IDa-Ml5zY

MUNTO merupakan salah satu karya awal dari Kyoto Animation. Anime ini awalnya dirilis sebagai OVA sebanyak 2 episode pada tahun 2003 dan 2005. Anime ini kemudian diremake ulang menjadi serial sebanyak 9 episode pada tahun 2009 dengan judul Sora wo Miageru Shojo no Hitomi ni Utsuru Sekai, untuk kemudian berlanjut dengan sebuah film layar lebar berjudul Tenjobito to Akutobito Saigo no Tatakai/Last War of Heavenloids and Akutoloids di tahun yang sama. Versi remake tahun 2009 inilah yang dirilis ulang dalam format Blu-ray, lengkap dengan film layar lebarnya, yang semuanya dirilis dalam bentuk Blu-ray sebanyak 3 keping. Adapun pada bulan Oktober mendatang, rencananya episode le-3, 4, dan 5 juga akan dipublikasikan di YouTube.

MUNTO sendiri berkisah mengenai Munto, sang raja dari sebuah Kerajaan Sihir yang tengah berupaya menyelamatkan dunianya. Dalam upayanya tersebut, ia bertemu seorang gadis manusia bernama Yumemi yang mampu melihat Kerajaan Sihir yang melayang di langit.

KAORI Newsline | Sumber: Comic Natalie & Crunchyroll

 

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses