Akhir pekan lalu, pihak Konami menyatakan bahwa pihaknya akan merilis game terbaru Yu-Gi-Oh!. Tidak main-main, Konami akan langsung merilis 3 buah game untuk 3 platform berbeda.
Pada tahun 2016 mendatang Konami akan merilis game Yu-Gi-Oh! untuk platform ponsel pintar, Nintendo 3DS, serta PC. Untuk game di ponsel pintarnya nanti, akan dirilis dalam ponsel dengan sistem operasi Android serta iOS. Game ini akan berjudul Yu-Gi-Oh! Duel Links yang akan dirilis pada musim semi 2016.
Untuk game Nintendo 3DS nya sendiri akan dirilis pada musim panas tahun 2016. Namun masih belum diumumkan apa judul dari game ini.
Dan nantinya pada musim dingin tahun 2016, Konami akan merilis game Yu-Gi-Oh! untuk PC. Disebutkan bahwa game PC ini nantinya akan menampilkan fitur game online.
KAORI Newsline