Sekolah Animasi dan Desain KADOKAWA telah dibuka di Bangkok, Thailand.
Sekolah animasi milik Kadokawa yang pertama kali dibuka di wilayah Asia Tenggara dan direncanakan pula dikembangkan di Indonesia.

Sekolah ini telah dibuka secara resmi pada 7 Maret 2016, memiliki jam kerja pukul 10.00-20.00, dan beroperasi setiap hari Selasa hingga Minggu. Sekolah ini beralamat di B floor, Chamchuri Square Building in Bangkok, Thailand.
Sekolah ini mulai merekrut angkatan pertamanya dari sekarang hingga 22 April 2016 (Sekolah dimulai pada 23 April 2016).

Kursus yang ditawarkan meliputi pembuatan komik dan desain karakter dari tingkat pemula hingga tingkat mahir. Pengajar yang dimiliki merupakan guru-guru terkenal dari Jepang maupun Thailand yang memiliki pengalaman luas di bidangnya.
Sekolah ini merupakan institusi yang dibangun untuk mengembangkan kreator berbakat sehingga menjadi pemimpin berikutnya di masyarakat. Jika anda merasa takjub mengapa kartun dan animasi Jepang diakui secara internasional, “Fun tips and tricks”, yang berasal dari budaya unik Jepang, sekolah ini menjadi jawabannya. Anda tidak hanya mempelajari teknik-teknik menggunakan peralatan digital tetapi juga “teknik membuat konten digital dari Jepang”. Sekolah ini juga menjanjikan untuk membantu murid-muridnya dalam memulai debut profesionalnya dengan portofolio proyek yang begitu luas.

“Sekolah Animasi dan Desain KADOKAWA merupakan bagian dari program pemerintah Jepang ‘Cool Japan’ senilai 4,4 Juta Dolar. Kami berencana untuk membuka sekolah di Malaysia pada tahun depan dan satu sekolah baru tiap tahun di negara-negara Asia Tenggara seperti Indonesia, Vietnam, dan Filipina. Kami juga telah berbicara dengan Pemerintah Tiongkok dan Australia untuk membuka sekolah kami di sana.” Ujar Tetsuya Koga, Presiden dan CEO Kadokawa Contents Academy Co., sebagaimana dilansir dari Kyodo News.
“Thailand dan Indonesia merupakan konsumen anime terbesar di wilayah Asia Tenggara sedangkan Tiongkok merupakan yang terbesar di wilayah Asia”, ucap Koga. “Kami melihat potensi yang besar di Thailand. Sebuah festival anime Jepang yang diselenggarakan di sini dihadiri hingga 400.000 orang.”
Sekolah Animasi dan Desain KADOKAWA di Taiwan adalah yang pertama kali dibuka di luar Jepang pada tahun 2014.
KAORI Newsline | oleh Eri Gunawan Suriana courtesy of The Mainichi and KADOKAWA Animation and Design School | pictures outsourced from the official Facebook page.