Film Independence Day: Resurgence Berkolaborasi Dengan Gundam Unicorn

0

Salah satu film fiksi ilmiah asal Hollywood, Independence Day akan kembali hadir dengan film terbarunya. Berjarak tepat 20 tahun sejak perilisan film pertama, film sekuel yang berjudul Independence Day: Resurgence ini mengisahkan kejadian 20 tahun setelah apa yang terjadi di film pertamanya. Film ini akan segera tayang di Indonesia dan juga di Jepang. Uniknya di Jepang sendiri film ini dipromosikan melalui kolaborasi dengan salah satu seri anime fiksi ilmiah, Mobile Suit Gundam Unicorn.

Menjelang perilisan film Independence Day: Resurgence di Jepang yang jatuh pada tanggal 9 Juli mendatang, film ini dipromosikan dengan poster yang menampilkan sosok Mobile Suit RX-0 Unicorn Gundam. Poster ini dimuat secara resmi dalam akun twitter seri Gundam UC. Pada poster ini terdapat sosok Gundam Unicorn yang tengah berada dalam mode Destroyer dan sistem NT-D aktif. Sosok robot berwarna putih dengan balutan striping merah dari Psycho-Frame ini digambarkan menggantikan posisi patung Liberty di poster asli filmnya.

Terkait dengan kolaborasi promosi film Independence Day: Resurgence ini, Harutoshi Fukui sang penulis novel Mobile Suit Gundam Unicorn ini memberikan keterangan. Baginya ada sebuah kesamaan antara sekuel film Independence Day dengan seri Gundam UC. Menurutnya pada kedua karya tersebut masing-masing mengisahkan betapa jiwa umat manusia tengah diuji oleh rasa keputus-asaan. Selain itu ia juga menambahkan bahwa adanya unsur demonstrasi atas sebuah kekuatan menjadikan dua karya ini memiliki sebuah benang merah yang sama.

Poster promosi kolaborasi film Independence Day: Resurgence dengan Gundam Unicorn ini tidak hanya dirilis di media sosial namun juga dicetak secara fisik. Poster promosi khusus ini dipasang di berbagai gerai bioskop yang ada di Jepang untuk mempromosikan film tersebut. Poster ini akan dipasang selama 18 hari hingga hari penayangan film tersebut mulai di Jepang.

images

Independence Day: Resurgence adalah film fiksi ilmiah bertemakan bencana akibat serangan makhluk asing yang merupakan sekuel dari film yang dirilis pada tahun 1996 lalu. Film ini mengisahkan mengenai 20 tahun setelah kejadian di film pertama dimana umat manusia di Bumi telah menciptakan pasukan khusus bernama Earth Space Defense (ESD). Namun para alien sebelumnya telah mengirimkan sebuah sinyal ke markas rahasia mereka sebelum mereka bisa dikalahkan. Dan kini manusia kembali berada dalam ancaman serangan alien yang mengirimkan pasukan lebih kuat dan lebih besar sebagai serangan balik. Film ini disutradarai oleh Roland Emmerich dan dibintangi oleh Liam Hemsworth, Jeff Goldblum, Bill Pullman, Judd Hirsch, Vivica A. Fox, Brent Spiner, Charlotte Gainsbourg, Jessie Usher, Maika Monroe, Angelababy, Sela Ward dan William Fichtner. Rencananya pihak 20th Century Fox baru akan merilis film ini pada tanggal 24 Juni 2016.

Bercerita di dunia 3 tahun setelah Mobile Suit Gundam: Char’s Counterattack atau 16 tahun setelah pertempuran pada Mobile Suit Gundam, tepatnya pada Universal Century 0096, Gundam Unicorn bercerita mengenai Laplace Box. Sebuah artifak misterius dan kontroversial yang disebut-sebut sebagai pondasi awal era Universal Century di mana siapapun yang mendapatkannya bisa merubah sejarah atau malah menghancurkan dunia. Tersebutlah perseteruan Federasi Bumi dengan sisa-sisa simpatisan Neo Zeon yang memperebutkan artifak tersebut.

Diterbitkan dalam bentuk novel pada tahun 2007 oleh Harutoshi Fukui dengan ilustrasi oleh Yoshikazu Yasuhiko, novel Gundam Unicorn diterbitkan sebanyak 10 edisi sampai tahun 2009 lalu. Kesuksesannya telah membuat novel ini diadaptasi menjadi anime OVA maupun komik. Adapun novelnya sendiri dikabarkan akan akan terbit kembali pada edisi ke 11 di tahun 2016 ini.

Saat ini sedang ditayangkan sebuah serial animasi dari seri ini. Adapun serial anime yang diberi judul Mobile Suit Gundam Unicorn RE:0096 ini adalah versi edit ulang dari anime versi OVAnya yang sempat dibuat beberapa tahun sebelumnya.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses