Anime Golden Kamuy Tayang Perdana 9 April 2018

0
© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Seperti yang diberitakan sebelumnya, manga Golden Kamuy karya Satoru Noda diangkat menjadi serial anime. Anime ini rencananya akan tayang pada April 2018. Setelah ditunggu-tunggu, tanggal tayang perdana anime ini akhirnya diumumkan.

Diumumkan lewat laman resmi serial tersebut pada hari Senin (5/3), anime ini akan tayang perdana pada tanggal 9 April 2018.

Simak juga visual key terbarunya berikut ini yang juga telah dirilis:

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Selain itu judul lagu tema untuk anime ini juga telah diumumkan. MAN WITH A MISSION akan membawakan lagu pembuka berjudul “Winding Road” dan The Sixth Lie dengan lagu penutup “Hibana.”

Berikut adalah jajaran para pemerannya:

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Chikahiro Kobayashi (peran pendukung di Gintama, Gingitsune, Granblue Fantasy the Animation) sebagai Saichi Sugimoto

Haruka Shiraishi (Sora dari From Up On Poppy Hill, Kyouko dari Centaur no Hayami, Hibari Anne-Happy) sebagai Asirpa

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Kentarou Itou (Chouji Akimichi dari Naruto Shippūden, Jin Tadakoro dari Yowamushi Pedal, Renji Abarai dari Bleach) sebagai “Raja Pelarian” Yoshitake Shiraishi

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Houchu Ohtsuka (Satou dari Ajin, Jiraiya dari Naruto) sebagai Letnan Satu Tsurumi

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Kenjiro Tsuda (Kouji Nagasaki dari DEVILMAN crybaby’s , Takuya Gotou dari Sound! Euphonium) sebagai Hyakunosuke Ogata

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Yoshimasa Hosoya (Fumikage Tokoyami dari My Hero Academia, Reiner Braun dari Attack on Titan) sebagai Genjirō Tanigaki

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Jouji Nakata (Toshizō Hijikata dari Peacemaker) sebagai Toshizō Hijikata

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Kenji Nomura (Gilles de Rais dari Drifters) sebagai Tatsuuma Ushiyama

Selain itu, Takayuki Sugo (Herman M. dari Bungo Stray Dogs 2) akan bermain Shinpachi Nagakura.

Berikut adalah jajaran stafnya:

  • Hitoshi Nanba (Fate/Grand Order: First Order, Gosick, Heroman, Baki the Grappler, Itsu Datte Bokura no Koi wa 10 Centi Datta) sebagai sutradara di Geno Studio.
  • Noboru Takagi (Baccano!, Durarara!!, Shoukoku no Altair, Kuroko’s Basketball) menangani naskah cerita.
  • Kenichi Ohnuki (Gundam Build Fighters, Digimon Universe: Monster Appli, Samurai Gun) sebagai desainer karakter.
  • Jin Aketagawa sebagai pengarah suara di Magic Capsule.
  • Hiroshi Nakagawa sebagai supervisor bahasa Ainu.
  • Eugenio Uzhinin sebagai pengawas bahasa Rusia.
  • Kenichiro Suehiro sebagai komposer musik.

Golden Kamuy merupakan seri komik yang dibuat oleh Satoru Noda. Komik ini telah diterbitkan di Jepang sejak tahun 2014 yang lalu.

© Satoru Noda / Shueisha · Golden Kamuy Production Committee

Dalam komik ini dikisahkan tentang Saichi Sugimoto, seorang tentara veteran perang antara Jepang dengan Rusia pada tahun 1904 – 1905 yang dijuluki Sugimoto si “Abadi”, yang mencari peruntungan di tanah belantara Hokkaido untuk berburu emas. Ketika ia tidak sengaja menemukan peta yang mengarah ke harta emas tersembunyi milik suku Ainu, Sugimoto langsung bertekad untuk menemukan emas tersebut. Akan tetapi tidak hanya Sugimoto yang mengincarnya, siapapun yang mengetahui keberadaan harta tersebut tidak segan-segan untuk saling membunuh untuk memilikinya. Menghadapi iklim dingin dan medan daerah utara yang keras, disertai para kriminal jahat dan ambisi tentara Jepang, Sugimoto perlu mengerahkan segala kemampuan, keberuntungan serta bantuan dari gadis suku Ainu bernama Asirpa.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses