SUPERCELL adalah pengembang mobile game yang berbasis di Helsinki, Finlandia yang telah berdiri sejak 2010. SUPERCELL dikenal di dunia karena mereka punya game andalan yaitu Clash of Clans (atau biasa disebut COC). Secara akumulatif, lebih dari 200 juta orang di Indonesia telah men-download 5 game yang SUPERCELL rilis ke pasar global yaitu Brawl Stars, Clash Royale, Boom Beach, Clash of Clans dan Hay Day.
Di tahun 2019 ini, SUPERCELL bersama LINE yang diwakili oleh salah satu layanannya, LINE GAME menjalin kerjasama untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan esports di Indonesia ke depannya. Kerjasama ini juga salah satu bentuk apresiasi dari SUPERCELL dan LINE GAME untuk para pengguna setia.

Marketing Strategist dari SUPERCELL, Jerry Vahn mengatakan, “Kami team SUPERCELL sangat berterima kasih dengan para user yang men-download dan memainkan game kami di Indonesia. Kami selalu berkonsentrasi untuk memastikan para pemain dapat menikmati konten dari game yang kami buat, saling terhubung dengan komunitas karena game SUPERCELL dan tentunya para user dapat ikut berpartisipasi dalam acara kompetitif yang akan terus kami adakan ke depannya. Itulah tujuan kami dan mengapa kami di sini bersama partner kami LINE, Telkomsel, ESL dan Supreme League.”
Sebagai apresiasi LINE bersama SUPERCELL mengadakan event pertama kalinya di Indonesia yang bernama SUPERCELL GAMER’S DAY yang akan diselenggarakan pada 19 & 20 Oktober 2019 di Mall Taman Anggrek, Jakarta. Di event ini para penggemar game SUPERCELL akan dimanjakan dengan berbagai keseruan seperti cosplay, live band, DJ Performance dan banyak aktivitas lain yang juga menarik di booth yang telah disediakan. Ada program Lucky Draw G-Star Travel Opportunity di mana 10 orang yang beruntung akan diterbangkan ke Korea Selatan. Pada event ini terdapat 3 game yang akan dikompetisikan yaitu Clash of Clans, Clash Royale, dan Brawl Stars dengan total hadiah sebesar $12,600 (Rp. 178 juta) kualifikasi terbuka dilakukan pada akhir bulan September 2019 secara gratis.
SUPERCELL bersama dengan LINE berkomitmen untuk terus mengembangkan eSports di Indonesia untuk memberikan banyak kesempatan bagi para pemain game SUPERCELL menjadi pemain profesional.
KAORI Newsline | Informasi yang disampaikan berasal dari pihak pemberi siaran pers dan tidak merepresentasikan kebijakan editorial KAORI.