Inilah Jajaran Seiyuu di Anime Date A Bullet: Dead or Bullet

0
date a bullet
© Yuichiro Toide, Tachibana, NOCO

Date A Bullet, novel cerita sampingan atau spinoff dari Date A Live ini sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, akan diadaptasi menjadi anime. Kisah ini sendiri berpusat pada sosok Kurumi Tokisaki. Kabar mengenai adaptasi anime ini dikonfirmasikan melalui akun Twitter resmi dari serial Date A Live. Bahkan sang novelis Date A Live sendiri, Koushi Tachibana dalam akun Twitternya juga menambahkan bahwa Date A Bullet ini bukanlah satu-satunya proyek anime terbaru Date A Live yang tengah dikerjakan. Proyek anime Date A Bullet sendiri akan berformat film layar lebar yang dibuat oleh studio Geek Toys. Kini diumumkanlah proyek anime ini tidak benar-benar merupakan adaptasi dari novel Date A Bullet. Melainkan sebuah prekuel yang diberi judul Dead or Bullet.

Adapun jajaran seiyuu di anime Dead or Bullet ini adalah sebagai berikut:

  • Asami Sanada sebagai Kurumi Tokisaki
  • Saori Ōnishi sebagai White Queen
  • Kaede Hondo sebagai Hibiki Higoromo
  • Mariya Ise sebagai Tsuan
  • Rina Hidaka sebagai Panie Ibusuki
  • Asami Seto sebagai Yui Sagakure
  • Natsumi Fujiwara sebagai Isami Hijikata

​​Date A Live merupakan novel karangan Koushi Tachibana, dengan ilustrasi dari Tsunako. Novel ini pertama kali terbit pada Maret 2011 dan volume ke-21 dari novelnya akan segera diterbitkan di Jepang pada bulan Oktober 2019 mendatang. Kesuksesan novelnya sendiri telah membuat serial ini diadaptasi menjadi serial anime pada tahun 2013 dan 2014, dan juga sebuah film berjudul Date A Live: Mayuri Judgement pada tahun 2015.​ Novelnya sendiri baru saja berakhir di Jepang, dan musim keempat animenya tengah dalam tahap pengerjaan.

​Dalam serial novel dan anime ini dikisahkan mengenai Shidoh, seorang pemuda yang ditakdirkan harus berpacaran dengan sejumlah makhluk-mahkluk misterius bernama Spirit, yang menyerupai gadis-gadis jelita demi menyelamatkan dunia.​

KAORI Newsline | Sumber: Kadokawa livestream, Comic Natalie, & Anime News Network

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.