Penyanyi terkenal asal Jepang LiSA dan suaminya, vokalis grup OLDCODEX, Tatsuhisa Suzuki alias Ta_2 sebelumnya dilaporkan hiatus dari kegiatan mereka, dan menarik diri dari publik. Keputusannya diambil dengan alasan “kelelahan fisik dan mental”. Karenanya seluruh kegiatan panggung mereka dibatalkan hingga waktu yang tidak ditentukan.
Belakangan, LiSA mulai pulih dan akan segera kembali beraktivitas. Sementara Tatsuhisa Suzuki sang suami juga telah dipastikan akan tetap menyuarakan Makoto Tachibana dalam film layar lebar Free! The Final Stroke. Free! The Final Stroke sendiri rencananya akan dirilis di bioskop-bioskop Jepang pada pada tanggal 17 September 2021 mendatang untuk part pertamanya, dan part keduanya akan dirilis pada tanggal 22 April 2022 mendatang.
Meskipun begitu, kini Tatsuhisa Suzuki juga telah dipastikan akan hengkang dari Kikai Sentai Zenkaiger. Dalam serial Super Sentai ini sendiri, dirinya berperan sebagai Gege. Namun melalui wawancara dengan Yahoo News, seorang perwakilan dari agensi Tatsushisa Suzuki mengkonfirmasi bahwa kini ia telah meninggalkan perannya di Kikai Sentai Zenkaiger. Karenanya peran Gege akan digantikan oleh orang lain yang belum diumumkan siapa.
Sebelumnya, rumah tangga LiSA dan Tatsuhisa sempat digoyang skandal. Adalah Suzuki sang suami diduga sedang menjalin hubungan asmara dengan pelakor (perebut laki orang). Dilansir media Shukan Bunshun, nona A (20 tahun) adalah seorang pegawai di sebuah studio rekaman dan merupakan fans berat sang pengisi suara. Diketahui sang A memang membanggakan perihal “hubungan” mereka berdua dalam akun privat miliknya di aplikasi perpesanan.
KAORI Newsline | Sumber: Yahoo News & Erasatsu