Beberapa waktu lalu, diumumkan bahwa konser terakhir dari grup idola µ’s yang ada di seri Love Live! School Idol Project akan dapat disaksikan di Indonesia melalui layanan Live Viewing. Live Viewing ini akan kembali diadakan di gerai bioskop XXI Plaza Senayan sama seperti konser µ’s yang ada di tahun 2015 lalu. Terkait Live Viewing tersebut, detail mengenai harga tiket dan pemesanan dari konser ini pun telah dirilis.
Dilansir dari situs resmi XXI & 21 Cineplex, disebutkan bahwa harga tiket dari Live Viewing konser Final Love Live µ’sic Forever akan dibanderol seharga Rp200.000. Detail dari pemesanan tiket untuk konser ini juga telah dimuat. Untuk pemutaran pada hari Kamis, tanggal 31 Maret 2016, tiket dapat dibeli mulai tanggal 17 Maret 2016 mendatang. Sedangkan untuk pemutaran di hari Jumat, 1 April 2016, tiket dapat dibeli mulai tanggal 18 Maret 2016.
Konser yang konon merupakan konser terakhir dari grup idola µ’s ini rencananya akan dapat disaksikan di bioskop XXI Plaza Senayan, Jakarta. Nantinya konser ini akan diputar secara Live Viewing di Studio 2 XXI Plaza Senayan. Sebelumnya konser grup idola dari seri Love Live! yang digelar pada awal tahun 2015 lalu ini juga sempat diputar secara Live Viewing di bioskop tersebut.
Selain di Indonesia, konser juga akan ditayangkan di Taiwan, Korea Selatan, Singapura, Thailand, dan Hong Kong.
Sebagaimana sempat diberitakan, bahwa grup tersebut memang akan bubar karena kontrak dari masing-masing personelnya akan habis pada akhir bulan Maret 2016. Meskipun begitu, Emi Nitta, salah satu personelnya sempat menyangkal bahwa grupnya akan bubar.
KAORI Newsline