Astaga! Violet Evergarden Ada “Live Action”-nya!

2

Pada tanggal 9 April 2021 studio film ‘live action’ asal Jepang yaitu TMA tiada henti-hentinya untuk membuat karya “live action” yang sedang trending bagi kalangan otaku di sana. Pada hari tersebut TMA mengumumkan secara diam-diam lewat salah satu akun toko yang menjadi mitra dari studio TMA yaitu TMA&タマトイズ営業!(TMA & Tama Toys Eigyou) membocorkan salah satu karya cosplay berikutnya yang akan di-“live action” adalah Violet Evergarden.

Live Action yang kabarnya akan dilabeli kode SAIT-024 itu akan diperankan oleh aktris blasteran Jepang-Amrik yaitu Karina Nishida sebagai Violet sang Auto-Doll.

Sebelum pengumuman ‘live action’ tersebut ada salah satu youtuber bernama The Anime Man yang mewawancarai salah satu mantan aktris “live action” yang sudah pindah haluan menjadi seorang Model Cosplay dan Gravure yaitu Kaho Shibuya. di dalam konten video tersebut Kaho Shibuya mengajak youtuber tersebut untuk ngintip salah satu studio bareng-bareng dan pada saat memasuki ruangan studio, youtuber tersebut dibuat terkejut karena ada Karina Nishida yang sedang melakukan sesi photoshoot dengan ber-cosplay dari anime Violet Evergarden berserta set yang akan dipakai untuk syuting.

Sampai artikel ini dibuat, TMA masih belum mau membeberkan kapan ‘live action’ dari si cantik Violet yang dibawa oleh Karina Nishida itu akan dirilis.

KAORI Newsline

2 KOMENTAR

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.