Live Action Tokyo Revengers Siap Diputar di Indonesia!

0
live action tokyo revengers

Tokyo Revengers merupakan salah satu anime yang cuku populer, tak terkecuali di Indonesia. Kisah perjalanan waktu Takemichi dalam merubah nasibnya dan orang yang ia cintai, dan juga sepak terjang gerombolan Tokyo Manji memang cukup seru untuk diikuti. Apalagi anime ini juga disiarkan oleh Muse Indonesia. Karenanya anime ini menjadi cukup mudah diikuti bagi para fans di Indonesia. Komiknya sendiri juga direncanakan untuk diterbitkan di Indonesia oleh Elex Media. Kali ini, adaptasi film live actionnya juga telah diumumkan akan diputar di bioskop-bioskop Indonesia.

Sebelumnya, CB International Movie melalui akun Twitternya sempat membuat pertanyaan apakah publik di Indonesia ingin menonton versi live action dari Tokyo Revengers di bioskop. Film live actionnya sendiri telah dirilis di Jepang pada 9 Juli 2021 mendatang. Kini melalui akun Facebooknya, Encore Films Indonesia telah memastikan bahwa film ini akan segera diputar di Indonesia. Meskipun begitu, masih belum ada informasi mengenai kapan kiranya film ini akhirnya diputar di Indonesia.

Tokyo Revengers merupakan komik yang dibuat oleh Ken Wakui. Dalam komik ini dikisahkan mengenai kisah perjalanan waktu Takemichi dalam merubah nasibnya dan orang yang ia cintai. Komik yang juga populer dengan kisah sepak terjang geng Tokyo Manji ini sendiri telah diadaptasi menjadi anime, di mana animenya cukup populer di Indonesia setelah ditayangkan secara resmi di Muse Indonesia.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.