GHOSTY’s COMIC, Komik strip asam manis dunia perkhilafan menggelar sebuah sayembara super elit dengan tema “Make Your Own Sultan Contest.”
Pada sayembara ini, peserta ditantang untuk melakukan sesuatu yang berhubungan dengan salah satu karakter paling terkenal dan seringkali identik dengan sungai di GHOSTY’s Comic yang tak lain dan tak bukan adalah Sultan.
Ada dua jenis perlombaan dalam sayembara ini. Pertama, peserta ditantang untuk bercosplay menjadi karakter agung nan adiluhung ini. Sementara kedua peserta ditantang untuk membuat artwork yang berhubungan dengan karakter yang sering diasosiasikan dengan sungai ini. Akan ada hadiah menarik dari masing-masing lomba.
Berikut adalah syarat dan ketentuan berlaku:
Sayembara maha agung nan adiluhung ini dibuka dari 15 hingga 27 Maret 2016 dengan voting pemenang dilakukan dari 27 Maret hingga 3 April 2016.
Karya yang lolos akan dipublikasikan di page Doujin Dalam Botol secara serentak pada awal sesi voting.
KAORI Newsline