Kimetsu no Yaiba merupakan sebuah serial komik dan anime yang sangat populer di kalangan fans. Anime ini juga turut ditayangkan dalam dubbing berbahasa Indonesia. Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, setelah rampungnya lakon Swordsmith Village, anime ini akan berlanjut lagi dalam lakon terbarunya, yakni lakon Hashira Geiko/Hashira Training.
Lakon Hashira Training ini sebelumnya sempat dirilis episode perdananya di bioskop, yang juga saat ini turut tayang di Indonesia. Kini diumumkanlah bahwa lakon ini akan tayang reguler mulai 12 Mei 2024 mendatang. Mari intip video promosi terbarunya berikut ini:
Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba diangkat dari komik berjudul sama karangan Koyoharu Gotouge. Dalam komik Kimetsu no Yaiba diceritakan mengenai Jepang pada zaman dahulu kala, di mana beredar rumor bahwa siluman yang memakan manusia berkeliaran di hutan ketika malam hari. Tersebutlah Tanjiro bersama dengan pasukan Demon Slayer yang memburu para siluman yang meresahkan kerukunan warga.
Komik ini sendiri juga telah diterbitkan di Indonesia oleh penerbit Elex Media Komputindo. Di Jepang sendiri komik ini telah berakhir pada bulan Mei 2020 lalu. Selain itu sebuah cerita sampingan pendek telah dirilis oleh Ryoji Hirano. Dengan judul Kimetsu no Yaiba: Rengoku Gaiden, cerita sampingan tersebut berkisah mengenai Kyojuro Rengoku sang Hashira Bara.
Di Indonesia pun komik ini juga cukup sukses. Hal ini terlihat dari komiknya yang telah tercatat sebagai best seller sebagaimana di Jepangnya. Bahkan film layar lebar pertamanyanya yang telah diputar sejak awal tahun 2021 lalu juga telah sukses besar di bioskop-bioskop Indonesia.
KAORI Newsline