Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, bahwa komik Nusantaranger kini telah dibuat ulang. Hadir kembali dengan judul NusaV (Nusa Five), komik ini hadir kembali dengan konsep baru berkat kerjasama dengan Shogakukan Asia.
Kini melalui akun Twitternya, akhirnya diumumkanlah bahwa komik ini akan mulai diterbitkan pada perhelatan Popcon Asia 2017 di Hall B Jakarta Convention Center, 5-6 Augustus 2017 mendatang.
Jagawana bersiap! #NusaV pic.twitter.com/I1TMSRJver
— Nusa V (@NusaFive) July 18, 2017
Nusantaranger merupakan komik lokal yang dibuat dalam format web comic dan bercerita tentang lima pemuda Indonesia yang diberi kekuatan khusus dari lima pulau besar di Indonesia untuk melawan Kelana, entitas jahat yang ingin menguasai Marcapada. Komik yang dirilis pada awal 2014 ini langsung menjadi buah bibir di dunia maya dan sempat masuk di stasiun TV di Thailand. Komik ini juga memiliki penggemar yang disebut sebagai Jagawarna.
Sebelumnya, tim Nusantaranger sendiri memang pernah mengumumkan mereka tengah menjalani kolaborasi dengan sebuah penerbit internasional terkemuka dan berpengalaman untuk menerbitkan sebuah serial baru dengan format yang original serta konsep yang terinspirasi dari NusantaRanger.
Baca juga:
KAORI Newsline