Film Wake Up Girls! Kedua Hadir Bulan Desember

0

wake up girls

Setelah sempat hadir pada film layar lebar pertamanya, seri anime bertemakan idola, Wake Up Girls! kini akan hadir kembali film layar lebar keduanya yang kali ini diberi judul Wake Up Girls! Beyond the Bottom. Menurut laman resmi dari film ini, film kedua ini akan hadir di Jepang pada 11 Desember 2015.

Staff yang terlibat dalam film ini antara lain Yutaka Yamamoto sebagai sutradara, Touko Machida sebagai penulis skenario, desain karakter dan supervisi animasi oleh Sunao Chikaoka, dan Monaca dalam produksi musik, tetap dalam studio Ordet.

Anime ini mengisahkan tentang perusahaan talenta Green Leaves Entertainment, yang dalam ambang kebangkrutannya memulai sebuah proyek grup idola bernama Wake Up Girls. Anime ini mengisahkan tentang usaha ketujuh idola dari grup tersebut untuk meraih mimpi menjadi idol terkenal dan membawa Green Leaves Entertainment keluar dari ambang kebangkrutan.

KAORI Newsline

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.