
Perhelatan tahunan Ennichisai 2017 telah diselenggarakan pada akhir pekan lalu (13-14 Mei 2017). Seperti di tahun-tahun sebelumnya, perhelatan ini menyajikan berbagai acara di panggung dan booth eksebitor yang menghadirkan berbagai ragam budaya Jepang tradisional dan populer.
Namun, ada cerita menarik yang terjadi pada malam terakhir penyelenggaraan Ennichisai 2017. Sekitar pukul 18.45 WIB, sang wakil gubernur DKI Jakarta terpilih, Sandiaga Uno, ternyata ikut berkunjung ke perhelatan tersebut. Datang dikawal oleh beberapa petugas kepolisian, beliau pun langsung mengunjungi berbagai booth makanan yang dibuka di perhelatan ini. Tak hanya itu, Sandiaga juga sempat menyempatkan untuk berfoto bersama cosplayer yang juga berada di Ennichisai.
Kunjungan sang wakil gubernur terpilih dalam Pilkada DKI Jakarta 2017 yang akrab dengan jargon “Oke Oce”-nya juga sempat diabadikan oleh salah satu staf kami, Zhuge Rizky Kamiya.
Little Tokyo Ennichisai merupakan salah satu festival kebudayaan Jepang terbesar yang diselenggarakan di wilayah Blok M, Jakarta. Diselenggarakan sejak tahun 2010, perhelatan ini menghadirkan berbagai jenis kuliner, pertunjukan seni, dan kebudayaan Jepang modern dan tradisional, seperti kontes cosplay, cover dance, mikoshi, enjuku, dan lainnya. Perhelatan Ennichisai 2017 akan menghadirkan tema bertajuk “Challenge“.
KAORI Newsline