Setelah hampir sepekan program “Join Us, Friends” diluncurkan oleh proyek Manga Anime Guardians (MAG), kini jumlah karakter yang bergabung dalam program ini sudah lengkap sebanyak 20 orang sebagaimana yang pertamakali direncanakan. Adapun keduapuluh karakter tersebut adalah sebagai berikut:
1. Monkey D. Luffy: One Piece.
2. Naruto Uzumaki: Naruto.
3. Conan Edogawa: Detektif Conan.
4. Kirito: Sword Art Online.
5. Eren Yeager: Attack on Titans.
6. Nami: One Piece.
7. Kakashi Hatake: Naruto.
8. Ai Haibara: Detektif Conan.
9. Asuna: Sword Art Online.
10. Levy: Attack on Titans.
11. Roronoa Zorro: One Piece.
12. Sasuke Uchiha: Naruto.
13. Ran Mouri: Detektif Conan.
14. Leafa: Sword Art Online.
15. Armin Alert: Attack on Titans.
16. Tony Tony Choper: One Piece.
17. Sakura Haruno: Naruto.
18. Kid: Detektif Conan.
19. Sinon: Aword Art Online.
20. Mikasa Ackerman: Attack on Titans.
Karakter favoritmu saja mendukung pemberantasan pembajakan. Kamu kapan?
Kampanye “Join Us, Friends” dicanangkan oleh Manga Anime Guardians (MAG) yang merupakan proyek kolaborasi antara Content Overseas Distribution Association (CODA) dan Tokyo Otaku Mode dalam rangka memerangi pembajakan terhadap konten-konten animasi dan komik Jepang.
Pada proyek ini, anda akan melihat berbagai karakter dari berbagai judul-judul animasi dan komik Jepang dalam sebuah ilustrasi spesial. Anda juga akan diajak untuk bergabung dan membagi informasi proyek ini melalui media sosial. Semakin banyak masyarakat yang bergabung dan membagi informasinya di media sosial, maka artis Takashi Yoshiike akan menambahkan lebih banyak karakter lagi dalam ilustrasi tersebut dengan lima karakter pertama yang bergabung di antaranya adalah Monkey D. Luffy (One Piece), Naruto Uzumaki (Naruto), Conan Edogawa (Detektif Conan), Kirito (Sword Art Online), dan Eren Jaeger (Attack on Titan) dan total 20 karakter akan bergabung setelah proyek ini mendapat 1 juta anggota baru.
Sampai berita ini ditulis, kampanye “Join Us, Friends” sudah mengumpulkan pendukung sebesar 1071122 yang bergabung. Kampanye ini juga didukung oleh Toei Animation, TMS Entertainment, WIT Studio, Studio Pierrot, A-1 Pictures, Shogakukan, Shueisha, Kodansha, dan ASCII Media Works.
Total ada 15 produser animasi dan komik yang mendukung proyek MAG. Situs manga-anime-here yang menjadi proyek utama dari kampanye ini mengoperasikan data tautan menuju judul-judul animasi dan komik yang bisa didapatkan secara legal. Kampanye ini umumnya difokuskan kepada maraknya praktek pembajakan di tanah Tiongkok di mana diperkirakan telah menimbulkan kerugian sebesar lebih dari 5 milyar Dollar Amerika pada tahun 2012 dan diperkirakan juga kerugian sebesar hampir 20 milyar Dollar Amerika di Amerika Serikat pada tahun 2013.
Adapun untuk proyek Manga Anime Guardian, simak ulasan mendalam dari Ekspos KAORI yang membahas kontroversi rencana pemerintah Jepang untuk menindak konten bajakan komik dan kartun di Internet, dalam tiga seri.
Bagian I: Di Bawah Lindungan METI
Bagian II: Stop Kepanikan Berlebihan! T&J Kebijakan METI
Bagian III: Wani Piro? Kontroversi Lisensi H-Manga oleh Wani dan Fakku
KAORI Newsline | Sumber : Anime News Network, manga-anime-here