PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) sebagai operator Kereta Rel Listrik (KRL) atau Commuter Line baru saja meluncurkan jenis varian multi trip terbarunya. Jika sebelumnya terdapat varian Kartu Multi Trip (KMT), Gelang Multi Trip (GMT) dan gantungan kunci multi trip, kini terdapat varian terbaru GMT.

Jika sebelumnya bentuk varian dari GMT serupa seperti gelang pada umumnya, GMT varian terbaru sekilas terlihat seperti sebuah jam tangan.

Terdapat empat macam variasi warna dan desain dari GMT terbaru ini. Keempat macam variasi tersebut yaitu merah-hitam dengan gambar KRL, kuning-hitam dengan logo multi trip, hitam-kuning dengan logo multi trip dan hitam-merah dengan gambar KRL.

GMT edisi terbaru ini dijual dengan harga Rp75.000 dengan saldo Rp. 25.000 dan pembeli akan mendapatkan KMT gratis dengan saldo Rp15.000.

Promo “Buy One Get One Free” ini akan berlangsung pada 10 November 2016 dan penjualannya dimulai pukul 08.00. GMT terbaru ini dijual terbatas dan hanya tersedia di di stasiun Bekasi, Tebet, Manggarai, Jakarta Kota, Tanahabang, dan Tangerang.

Ada juga catatan lain yang harus diperhatikan: bila rusak, GMT dan KMT promo tidak bisa diganti dengan unit baru walau masih dalam masa garansi selama 7 hari.

Cemplus Newsline by KAORI

Tinggalkan komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses